Ade Rezki Pratama Sosialisasikan Program JKN-KIS di Padang Canduh, Kinali

Ade Rezki Pratama Sosialisasikan Program Jkn-Kis Di Padang Canduh, Kinali
Anggota Komisi IX DPR RI, Ade Rezki Pratama Sosialisasikan Program JKN-KIS di Padang Canduh, Kinali, Kabupaten Pasaman Barat, Sumatera Barat. (f/widra hayadi)

Mjnews.id – Pemerintah telah menjamin bagi mereka yang belum mampu ikut BPJS mandiri dengan Jaminan Kesehatan Nasional Kartu Indonesia Sehat (JKN-KIS). Kesehatan merupakan hak dasar masyarakat, namun masih banyak masyarakat yang belum mampu berobat langsung ke rumah sakit, apalagi keluarga dengan ekonomi rendah dan fakir miskin.

Hal ini disampaikan Legislator muda Ade Rezki Pratama saat melakukan sosialisasi tentang Program Jaminan Kesehatan Nasional Kartu Indonesia Sehat, di kantor Wali Nagari Padang Canduh, Kinali, Kamis (10/8/2023).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT


“Saat ini lebih dari 100 ribu jiwa masyarakat Indonesia yang telah dibayarkan fasilitas kesehatannya menggunakan Anggaran Pendapatan Belanja Negara (APBN),” kata Ade Rezki Pratama, Anggota Komisi IX DPR RI itu

Baca Juga  Posisi BULD DPD RI untuk Penguatan Harmonisasi Legislasi Pusat dan Daerah

Menurutnya sosialisasi ini sangat penting, karena masih banyak masyarakat yang belum tahu temtang program pemerintah ini, Fasilitas kesehatan JKN KIS ini sendiri menyasar bagi masyarakat dengan ekonomi rendah dan fakir miskin.

Sementara itu, Ketua DPRD Pasaman Barat, Erianto sangat bersyukur Ade Rezki Pratam anggota Komisi IX DPR RI telah menyapa dan bersilaturahmi dengan masyarakat Pasaman Barat selama tiga hari ini.

“Semoga apa yang menjadi usulan masyarakat Pasaman Barat dapat diperjuangkan pak Ade nantinya di DPR RI,” katanya.

Ia mengatakan, program-program yang dituangkan di Kabupaten Pasaman Barat mudah-mudahan menjadi amalan jariah bagi Pak Ade kelak.

Baca Juga  Rapat Forum Satpol PP dan Damkar se-Sumbar, Begini Pesan Gubernur Mahyeldi

“Semoga silaturahmi ini hendaknya tetap selalu terjalin untuk kedepannya bersama masyarakat Pasaman Barat khususnya masyarakat Kecamatan Kinali,” ujarnya.

(wid)

Baca berita Mjnews.id lainnya di Google News

ADVERTISEMENT


ADVERTISEMENT