Hadiri Wisuda, Bupati Epyardi Asda Dukung Keberadaan Universitas Terbuka di Kabupaten Solok

Bupati Solok Capt. H. Epyardi Asda, Dt. Sutan Majo Lelo, M. Mar Pada Saat Hadiri Wisuda Universitas Terbuka Padang Tahun Akademik 2023 / 2024 Program Sarjana Dan Pasca Sarjana
Bupati Solok Capt. H. Epyardi Asda, Dt. Sutan Majo Lelo, M. Mar pada saat hadiri Wisuda Universitas Terbuka Padang Tahun Akademik 2023 / 2024 Program Sarjana dan Pasca Sarjana di Hotel Truntum Padang, Minggu (05/11/2023). (f/diskominfo)

Mjnews.id – Bupati Solok, H Epyardi Asda mendukung keberadaan Universitas Terbuka (UT) dan kalau nanti akan mendirikan Universitas di Kabupaten Solok akan difasilitasi baik itu tanah, infrastruktur, dan lain sebagainya.

Hal itu, dikatakan Bupati Solok Capt. H. Epyardi Asda, Dt. Sutan Majo Lelo, M. Mar pada saat hadiri Wisuda Universitas Terbuka Padang Tahun Akademik 2023 / 2024 Program Sarjana dan Pasca Sarjana di Hotel Truntum Padang, Minggu (05/11/2023).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT


Epyardi Asda katakan mendukung kegiatan ini dan Alhamdulillah UT telah menjadi PTN dimana semua Kepala Daerah bisa berkolaborasi dengan UT dari segi apapun.

Bupati Solok berikan apresiasi yang tinggi karena telah belajar meningkatkan ilmu pendidikan mereka, karena maju mundurnya sebuah daerah itu tergantung kepada Bapak / Ibu semua.

Baca Juga  Dugaan Main Mata Kasi Haji dengan IPHI Makin Panas, Ali Anis "Tabik Rabo"

Bupati katakan selain ingin menjadi Penghasil Beras, Holtikultura, dan Pariwisata, juga ingin Kabupaten Solok Menjadi Kabupaten Pendidikan di Sumatera Barat ini.

“Saya siap memberikan kolaborasi dengan seluruh Universitas agar membuat Cabang di Kabupaten Solok,” Bupati.

Rektor UT diwakili oleh Dekan Fakultas Hukum Muhammad Husni Arifin, S.Ag., M.Si., PH,D. katakan, Wisuda kali ini mengambil tema “Mari Bangkit Bergerak Bersama Universitas Terbuka sebagai Perguruan Tinggi Negeri Badan Hukum”.

Dikatakan Muhammad Husni Arifin, dapat diinformasikam bahwa UT telah naik kelas menjadi UT PTNBH (Perguruan Tinggi Negeri Badan Hukum).

Baca Juga  Pastikan Hal Ini, KPU dan Bawaslu Sumbar Audiensi dengan DPRD Sumbar

“Sampai saat ini mahasiswa UT dengan seluruh dukungan stakeholder telah mencapai 525.570 mahasiswa, dan juga lulusan UT sudah mecapai lebih dari 2,5 juta mahasiswa di Seluruh Indonesia,” terangnya.

(sis)

Baca berita Mjnews.id lainnya di Google News

ADVERTISEMENT


ADVERTISEMENT