Mjnews.id – Pengurus Kota (Pengkot) Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI) Bukittinggi periode 2023-2027 resmi dilantik. Pelantikan dihadiri Wali Kota Bukittinggi diwakili Kadispora, Pengrpov PBVSI Sumbar, Ketua Koni Bukittinggi, di lapangan bola voli Carano Club, Ladang Cakiah, Minggu 11 Juni 2023.
Ketua Pengprov PBVSI Sumbar, Eka Putra, melalui Wakil Sekretaris, Sepriadi, menyampaikan, olahraga bola voli merupakan salah satu olahraga yang diminati masyarakat. Tidak hanya berguna bagi kesehatan, tapi olah raga voli bermanfaat untuk meningkatkan prestasi.
“Prestasi bola voli Bukittinggi, diakui cenderung meningkat dari tahun tahun sebelumnya. Ini bukti konsistennya pengurus PBVSI untuk melahirkan bibit potensial. Kedepan diharapkan, adanya terus peningkatan yang tentunya didapat dari kerjasama semua pihak. Selamat pada pengurus yang dilantik,” jelasnya.
Ketua KONI Bukittinggi, Dhipa Arkendi, menyampaikan, dengan kepengurusan yang baru, tentunya diharapkan olah raga voli di Kota Bukittinggi terus meningkat. Pelantikan ini menjadi bentuk legalitas dari sebuah kepengurusan organisasi.
“Voli menjadi salah satu penyumbang medali untuk Bukittinggi pada Porprov 2018 dengan meraih medali perak putri. Kita berharap, prestasi tahun depan dapat ditingkatkan. Olah raga voli merupakan olah raga masyarakat. Kita banyak bibit atlet yang potensial, yang bisa membanggakan Kota Bukittinggi.
Ketua Pengkot PBVSI Bukittinggi, Yulbray Pili Dt. Paduko Sinaro, menjelaskan, olah raga voli merupakan olah raga masyarakat yang patut dikembangkan. Banyak klub di Bukittinggi memiliki atlet berbakat. Ini bisa ditingkatkan lagi dengan mengembangkan sarana prasarana di setiap kelurahan.
“PBVSI merupakan wadah untuk memayungi klub klub voli yang ada di Bukittinggi. Kami berharap, kedepannya setiap kelurahan memiliki klub dan sarana prasarana olah raga voli. Target kita, Voli Bukittinggi bisa berbicara hingga tingkat nasional,” tegasnya.
Wali Kota Bukittinggi, diwakili Kepala Dinas Pemuda Olah Raga, Nenta Oktavia, menyampaikan apresiasi terhadap PBVSI Bukittinggi yang sudah memperbarui kepengurusan periode 2023-2027. Karena memang dengan kepengurusan merupakan suatu bentuk legalitas penting bagi sebuah organisasi.
“Kami menyambut baik adanya kepengurusan PBVSI. Kami siap bantu program PBVSI Bukittinggi yang membumi yang dapat dikolaborasikan dengan pemerintah. Ada tiga tantangan, tuntutan publik untuk prestasi olahraga, pembangunan olah raga sebagai program prioritas dan pembangunan desentralisasi olah raga. Ini dapat diwujudkan dengan kolaborasi bersama antara pemerintah kota dengan cabang olah raga,” pesannya.
PBVSI Bukittinggi 2023-2027, dipimpin ketua umum Yulbray Pili DT. Panduko Sinaro, Ketua Harian Yonni AS, Wakil Ketua I Damsirman, Wakil Ketua II Suhendra Sekretaris Kasmiruddin, Wakil Sekretaris Ansyar Idris, Bendahara Umum Yenny Lusi dan dibantu sejumlah bidang.
Pada pelantikan pengurus PBVSI Bukittinggi 2023-2027, juga dilaksanakan pertandingan bola voli tingkat SLTA se Kota Bukittinggi. Dimana, juara satu diraih SMK 1 Bukittinggi. Juara dua diraih SMA 4 Bukittinggi dan juara tiga diraih SMK 2 Bukittinggi.
(Aii)