iklan pemkab muba
Kabupaten SijunjungSumatera Barat

Banjir di Kamang Baru Akibatkan Kemacetan di Jalan Lintas Provinsi Kiliran Jao

472
×

Banjir di Kamang Baru Akibatkan Kemacetan di Jalan Lintas Provinsi Kiliran Jao

Sebarkan artikel ini
IMG 20230430 WA0114 resize 25

Mjnews.id – Dampak dari hujan yang sangat lebat di daerah Kecamatan Kamang Baru, Kabupaten Sijunjung, Sumatera Barat pada Minggu malam (30/04/2023) mengakibatkan banjir.

Banjir di jalan lintas Provinsi pada KM 5 dari daerah Kiliran Jao, Kecamatan Kamang Baru, Kabupaten Sijunjung menuju Teluk Kuantan Provinsi Riau tersebut mengakibatkan kemacetan kendaraan.

Kapolres Sijunjung, AKBP Muhamad Ikhwan Lazuardi melalui Kasat Lantas AKP Zamrinaldi, yang ditemui awak media di lokasi banjir tersebut mengatakan, peristiwa banjir yang terjadi daerah ini akibat hujan yang sangat lebat tadi malam, sehingga jalan lintas Provinsi pada KM 5 dari daerah Kiliran Jao, Kecamatan Kamang Baru menuju Teluk Kuantan, Provinsi Riau, tergenang air dengan ketinggian air 20 hingga 25 cm.

Memang Jalan lintas Provinsi Kamang Baru yang menghubungkan dengan Teluk Kuantan, Provinsi Riau ini tadi ada kemacetan sebentar, karena adanya mobil sedan yang mogok di jalan lintas provinsi tersebut, tetapi sekarang kondisi jalan sudah bisa dilalui dengan sistem buka tutup satu jalur, untuk menghindarkan kemacetan kendaraan.

Saat ini kondisi jalan sudah mulai normal dan banjir sudah mulai surut, kemudian aktivitas warga yang rumahnya terdampak banjir sudah mulai kembali normal. Korban jiwa tidak ada.

“Kami mengimbau tetap waspada pada saat musim hujan, jaga kesehatan dan keselamatan dalam melaksanakan aktivitas saat ini,” Kasat Lantas Polres Sijunjung, AKP Zamrinaldi.

(eko)

Kami Hadir di Google News

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT


ADVERTISEMENT