Padang Panjang

Dukcapil Berikan Penghargaan kepada Enam Pegawai Terbaik

102
Dukcapil Padang Panjang Berikan Penghargaan kepada Enam Pegawai Terbaik.

Padang Panjang, MJNews.ID – Setiap pekerjaan, bila ditekuni dengan sugguh-sungguh, yakinlah, akan berbuah keberhasilan. Ujud dari keseriusan dan hasil yang digapai, tentu bermuara pada sebuah penilaian. Hal tersebut, telah dilakukan Dinas Catatan Sipil dan Kependudukan kota Padang Panjang dalam kurun waktu dua tahun belakangan.
“Sekali enam bulan dilakukan penilaian kinerja ASN mau Non ASN lingkup Dukcapil Kota Padang Panjang. Tiap individu pegawai, kita lakukan penilaian secara rahasia dengan memberikan kredit berupa penilaian dilakukan saban hari. Setelah enam bulan sekali dilakukan penghitungan nilai kinerja masing masing ASN maupun Non ASN tersebut,” ujar Kadis Dukcapil Maini menjawab MJNews.ID di ruang kerjanya, Jumat 6 Agustus 2021 siang. 
Usai dilakukan penilaian, terpilih enam pegawai terdiri dari tiga orang ASN dan tiga orang THL, keluar menjadi pegawai terbaik dengan jumlah nilai berbeda satu sama lainnya.
Untuk kategori ASN, diraih oleh Dra. Desy Adriyani dengan total nilai 4087, disusul oleh Rimanita Erizon, SE, ME pada posisi kedua dengan total nilai 3994 dan Windo A Rezzo, S.Kom, pada posisi ketiga dengan total nilai 3936.
Sementara untuk kategori THL, diraih oleh Rahmi Fitriyani dengan total nilai 3988, disusul oleh Rahma Desi,A.Md pada posisi kedua dengan total nilai 3956 dan pada posisi ketiga diraih oleh Ramadia, dengan total nilai 3899.
Pelaksanaan penilaian ini didasarkan pada Keputusan Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Padang Panjang Nomor:800/09b/DKPS-PP/2021 tentang Pemberian Reward and Punishment kepada Aparatur Dinas Dukcapil Kota Padang Panjang Tahun 2021. 
Indikator penilaian terdiri dari, disiplin (20%), Loyalitas Kepada Atasan (20%), Kemampuan bekerjasama (15%), Integritas (20%), Inovasi Peningatan Pelayanan Adminduk (25%).
Tim Penilai terdiri dari, Taufik, (Sekretaris Dinas Dukcapil), Armadiah, (Kasubag Umum dan Kepegawaian), Dra.Laswarni (Kabid Pelayanan), Ir.Yossita (Kabid PIAK PD), Gustina,S.Sos (Kasi Pelayanan Pencapil), Deli Kristin (Fungsional Umum), dan M.Nur (Fungsional Umum).
Lebih jauh Maini mengatakan, kepada para pemenang diberikan Piagam Penghargaan yang diserahkan langsung oleh Kepala Dinas Dukcapil, kepada perwakilan mengingat pada hari Jumat tersebut masih diberlakukan work from home bagi sebagian Pegawai). Kepada para Pemenang juga diberikan kesempatan mengikuti pendidikan dan pelatihan/pertemuan yang diadakan oleh Dinas Dukcapil Propinsi Sumatera Barat bersama pejabat lingkungan Dinas Dukcapil Padang Panjang, ujarnya. 
Reward atau penilaian kinerja ini, merupakan bentuk kepedulian dan imbal balik kita, dengan apa yang telah dilakukan para pegawai lingkup Dukcapil terhadap kinerja yang mereka dedikasikan untuk kemajuan Dukcapil sebagai kantor pelayanan umum dan kemasyarakatan.
Secara jujur kita akui, kerja sama yang terbangun selama ini,, telah banyak membuahkan hasil bagi Dukcapil itu sendiri. Sudah berapa banyak, penghargaan yang telah kita raih, semua bermuara pada kekompakan dan dedikasi para seluruh pegawai.
Tumbuh dan berkembangnya Dukcapil, tidak terlepas dari dukungan Team Work yang bekerja siang malam dalam menggapai kesempurnaan. Berapa banyak, inovasi telah dilahirkan dalam kurun dua tahun belakangan. Semua inovasi tersebut, tentu untuk memudahkan masyarakat untuk mengurus administrasi kependudukanya. 
Bagi Dukcapil sendiri, lahirnya beragam inovasi merupakan tuntutan bagi kemajuan sebuah organisasi pemerintah. Artinya, alih teknologi merupakan satu keharusan kita lakukan dalam menselaraskan kinerja dengan teknologi. Sekarang, untuk mengurus administrasi kependudukan mayarakat tidak perlu lagi capek capek datang kekantor Dukcapil, cukup menggunakan Apliksi yang ada. 
Masyarakat,cukup mengisi data dengan lengkap, usai itu kirim melalui Aplikasi yang kita punya, Yakni Aplikasi PADUKO. Setelah itu, pegawai akan memproses data masyarakat, setelah selesai petugas kan mengantar kerumah atau menelpon msyarakat pemohon un5uk mengambil data kependudukannya, seperti pengurusan, KK, Akte Kelahiran, pindah alamat dan lainya, pungkas Sang Kadis.
(mutia)
Exit mobile version