BolaLimapuluh KotaOlahragaPadang Panjang

PS Pemkab Limapuluh Kota Juarai Wali Kota Padang Panjang Cup II

151
Ps Pemkab Limapuluh Kota
PS Pemkab Limapuluh Kota Juarai Wali Kota Padang Panjang Cup II. (f/kominfo)

PADANG PANJANG, Mjnews.id – Kesebelasan Pemkab Limapuluh Kota akhirnya keluar sebagai juara dalam turnamen sepakbola Wali Kota Cup II setelah menang 0-1 atas tuan rumah PS Pemko pada partai final yang berlangsung, Rabu (7/12/2022) di Lapangan Anas Karim, Padang Panjang.

Sebelumnya, juga berlangsung partai final pada kategori usia bebas dalam turnamen ini yang mempertemukan dua kesebelasan tuan rumah, Pemko A dan Pemko B. Final ini dimenangkan Pemko A dengan skor akhir 1-0.

Turnamen yang digelar dalam rangka menyemarakkan Hari Jadi Kota (HJK) Padang Panjang ke-232 ini, sudah dimulai sejak awal November lalu. Diikuti 16 kesebelasan yang berasal dari berbagai Instansi yang ada di Provinsi Sumatera Barat.

Mewakili wali kota, penyerahan hadiah kepada juara pertama dalam turnamen ini dilakukan Kepala BPBD Kesbangpol, I Putu Venda, S.STP, M.Si. Sementara untuk juara II yang diperoleh PS Pemko dilakukan Ketua DPRD Limapuluh Kota, Deni Asra, S.Si.

Ketua PS Pemko, Benny, S.STP pada kesempatan ini mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung dan turut menyukseskan turnamen ini. 

“Kami berterima kasih yang sebesar-besarnya kepada Bapak Wali Kota, Wakil Wali Kota serta Sekdako selaku dewan pembina PS Pemko. Selanjutnya juga kepada Kapolres dan Komandan Secata B Padang Panjang atas kerja sama dan kontribusinya dalam menyukseskan turnamen ini,” sampainya.

Pihaknya berharap, ke depan turnamen yang sama dapat digelar kembali dengan lingkup yang lebih besar lagi, yaitu tingkat regional Sumatera.

“Alhamdulillah turnamen Wali Kota Cup II telah selesai dilaksanakan dengan aman dan kondusif. Selain sebagai ajang silaturahmi dengan kesebelasan kabupaten kota yang ikut berpartisipasi, juga bagi kami pemain yang tergabung di PS Pemko,” ujarnya.

(and/arb)

Exit mobile version