Kota BukittinggiOlahragaSumatera Barat

Pengda INKANAS Bukittinggi Gelar Kenaikan Tingkat dan Evaluasi Atlet Karate

179
Pengda Inkanas Bukittinggi Gelar Kenaikan Tingkat Dan Evaluasi Atlet Karate
Pengda INKANAS Bukittinggi Gelar Kenaikan Tingkat dan Evaluasi Atlet Karate. (f/humas)

Mjnews.id – Pengurus Daerah (Pengda) Institut Karate Nasional (INKANAS ) Cabang Kota Bukittinggi menggelar kenaikan tingkat atlet karate, diikuti sebanyak 300 orang.

Kenaikan tingkat mulai dari sabuk putih sampai coklat, bertempat di GOR Bermawi Jalan By Pass Gulai Bancah, Kota Bukittinggi, Minggu 16 Juli 2023.

Demikian dikatakan Ketua Pengda INKANAS Kota Bukittinggi, Jon Edwar, Senin 17 Juli 2023, di Kantor DPRD didampingi humas, Erwin.

Menurut Jon Edwar yang juga anggota DPRD Bukittinggi tersebut, kenaikan tingkat juga dalam rangka efaluasi dalam meningkatkan prestasi atlet kota Bukittinggi.

Kenaikan tingkat maupun evaluasi atlet INKANAS juga dihadiri Pengda INKANAS SumBar selaku Ketua Komisi Tehnik Efriadi didampingi senior INKANAS SumBar, Efriadi.

Digelarnya kenaikan tingkat atlet INKANAS di Kota Bukittinggi dalam rangka mempersiapkan atlet untuk menghadapi Kejurnas Inkanas di Jakarta, pada September atau Oktober.

Kejurnas diadakan di Mako Brimob Kelapa Dua, karena Ketua Umum Inkanasnya Kepala Mako Brimob. “Dalam Kejurnas, Pengda Inkanas Bukittinggi akan mengikutkan sebanyak 10 sampai 16 atlet,” ujar Jon Edwar.

(aii/ril)

Exit mobile version