Kemenkumham

Kemenkumham DKI Jakarta Adakan Seleksi Comet untuk Calon Pejabat Eselon V

209
×

Kemenkumham DKI Jakarta Adakan Seleksi Comet untuk Calon Pejabat Eselon V

Sebarkan artikel ini
Kemenkumham DKI Jakarta Seleksi Calon Pejabat Eselon V
Kemenkumham DKI Jakarta Adakan Seleksi Comet untuk Calon Pejabat Eselon V. (f/berkam sitopu)

JAKARTA, Mjnews.id – Sebanyak 25 Pegawai di Lingkungan Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) DKI Jakarta mengikuti seleksi Computer Assisted Tes (Comet) calon pejabat struktural eselon V periode September Tahun 2022 sampai dengan Agustus 2023, Selasa (14/9/2022).
Seleksi ini dilakukan secara terbuka dan transparan, di Aula Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta, yang didukung oleh Biro Kepegawaian Setjen Kemenkumham. Dimana hal ini merupakan untuk memberikan kesempatan dan kepastian jenjang karir terhadap para pegawai di Lingkungan Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta.
Tahapan-tahapan yang diikuti para peserta seleksi ini terlebih dahulu mendaftarkan diri secara online, diantaranya terkait dengan kepangkatan, masa kerja, jenjang pendidikan, pelatihan, serta ijin atau surat pengantar dari Kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT) masing-masing.
Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kemenkumham DKI Jakarta, Ibnu Chuldun, mengatakan tes seleksi ini dilakukan melalui 3 (tiga) tahapan, yaitu tes secara tertulis, pembuatan makalah singkat, serta tes wawancara.
“Yang pertama, tes secara tertulis ini dilakukan dengan Aplikasi Comet yang dimiliki Biro Kepegawaian Setjen Kemenkumham. Dimana para peserta diberikan 100 soal, begitu sudah selesai, hasilnya akan langsung kelihatan,” ujar Ibnu.
Yang kedua, para peserta mengikuti tes pembuatan makalah singkat. Pembuatan makalah ini dilakukan dengan mengangkat tema tentang dukungan manajemen, terkait dengan anggaran, sumber daya manusia, dan sarana prasarana pendukungnya, dengan tugas pokok dan fungsi dibidang Pemasyarakatan dan Keimigrasian. Penilaian ini akan dilakukan oleh Pimti Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta.
Kemudian yang ketiga, para peserta mengikuti tes wawancara melalui aplikasi Biro Kepegawaian Setjen Kemenkumham. Para peserta ini akan diwawancarai para Pimti Pratama Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta dan juga Sekretaris Panitia Seleksi.
“Seleksi ini didukung oleh Biro Kepegawaian Setjen Kemenkumham dan dilakukan secara terbuka. Saya juga Memastikan bahwa seleksi ini tidak ada permainan dan tidak dipungut biaya apapun,” tegas Kakanwil.
Ibnu pun berharap, diakhir bulan September, seleksi itu dapat segera selesai agar Tanggal 1 Oktober mendatang telah dapat segera mengangkat pejabat eselon V berdasarkan hasil seleksi yang dilakukan di Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta itu.
(bs)

Kami Hadir di Google News

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT


ADVERTISEMENT