OlahragaBolaPasaman Barat

Perbosi Juara Turnamen Kodam Jaya Cup I 2022

184
×

Perbosi Juara Turnamen Kodam Jaya Cup I 2022

Sebarkan artikel ini
Perbosi Juara Turnamen Kodam Jaya Cup I 2022
Perbosi Juara Turnamen Kodam Jaya Cup I 2022. (f/kominfo)

Pasbar, Mjnews.id – Pada Selasa (29/3) sore di lapangan bola kaki Koto Dalam, Nagari Sungai Aur Kecamatan Sungai Aur Kabupaten Pasaman Barat berlangsung laga final pertandingan sepakbola yang cukup panas.
Dua kubu lawan antara Perbosi dengan Persitas saling sundul, saling kejar, saling tendang. Namun, hingga pertandingan berakhir kedua belah pihak belum satupun berhasil jebloskan bola ke gawang lawan. 
Terakhir, pertandingan itu pun berujung dengan tendangan penalti. Tendangan demi tendangan terus bergulir ke gawang di ajang sepakbola tersebut. Akhirnya tendangan penalti berhenti ketika angka dimenangkan oleh Perbosi dengan skor 5 dan Persitas 4. 
Laga yang membahagiakan masyarakat setempat itu memperebutkan hadiah jutaan rupiah. Untuk juara I hadiah uang tunai sebesar Rp20 juta rupiah dan juara II Rp10 juta rupiah. Laga yang sama digelar pada lima belas tahun silam, sehingga pertandingan itu membuat masyarakat setempat bahagia dan pertandingan dari awal hingga akhir berlangsung aman dan damai.
Bupati Pasbar, Hamsuardi yang hadir bersama Forkopimca setempat dari awal pertandingan hingga tendangan penalti memberikan dukungan penuh kepada pemuda yang bisa menjaga sportifitas dalam pertandingan. Apalagi ajang yang sama di tempat yang sama hanya terjadi 15 tahun yang lalu. 
“Untuk itu, terimakasih saya sampaikan baik sebagai pemerintah daerah dan sebagai masyarakat kepada panitia, sponsor dan semua pihak yang mendukung suksesnya kegiatan ini,” kata Hamsuardi.
Melihat suksesnya laga pertandingan itu, Bupati Hamsuardi berharap akan dilakukan lagi di tahun mendatang. Selain sebagai ajang bagi atlet bola melatih diri, melatih sportivitas juga ajang bagi masyarakat untuk menyaksikan turnamen bola voli.
“Jadikan ini agenda tahunan ya, karena kita juga haus akan pertandingan olahraga serupa ini. Tentunya di lapangan ini akan digelar pertandingan dengan kondisi lapangan semakin baik. Sehingga penonton dan pemain makin nyaman,” katanya.
Diakhiri pertandingan bupati dan Forkopimca setempat memberikan hadiah bagi pemenang. Bukan itu saja, hadiah juga di dapatkan oleh penonton terbaik yakni Ican, pemain terbaik, serta Top Score.
(ded)

Kami Hadir di Google News

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT


ADVERTISEMENT