banner pemkab muba
Kota SolokOlahraga

Walikota Solok Lepas Kontingen Kempo ke Kejurnas di Jawa Barat

133
×

Walikota Solok Lepas Kontingen Kempo ke Kejurnas di Jawa Barat

Sebarkan artikel ini
Walikota Solok Lepas Kontingen Bela Diri Kempo ke Kejurnas
Walikota Solok Lepas Kontingen Bela Diri Kempo ke Kejurnas.

SOLOK KOTA, MJNews.ID – Wali Kota Solok H. Zul Elfian Umar, didampingi Kepala Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan Nurzal Gustim, SSTP, M.Si bertempat di depan Mesjid Al Hurriyah Simpang Rumbio, Selasa 31 Agustus 2021 lepas kontingen Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Kempo Championship Indonesia 2021 yang akan digelar Komite Olah Raga Rekreasi Masyarakat Indonesia (KORMI) mulai tanggal 3 – 5 September 2021 di Lembang Kabupaten Bandung Barat, Provinsi Jawa Barat.
Turut hadir dalam pelepasan BKI Provinsi Sumbar yg diwakili oleh Nisfan Jumadil, Ketua Nasional Federasi Kempo Indonesia (NFKI) Kota Solok Junaidi Uncu.
Dalam sambutannya wako menyampaikan apresiasinya dan mengucapkan selamat bertanding kepada atlit yang bertarung nanti membawa nama Kota Solok Kota Beras Serambi Madinah dikancah nasional, dan Sumatera Barat umumnya.
“Atas nama Pemerintah dan masyarakat Kota Solok saya sampaikan apresiasi dan ucapkan selamat bertanding. Terima kasih telah ikut membawa nama Sumatera Barat khususnya Kota Solok ditingkat nasional. Selamat bertanding semoga berhasil membawa prestasi ” ungkap Wako.
Beliau juga berpesan karena saat ini Indonesia masih belum terlepas dari pandemi Covid-19, oleh karenanya tetap terapkan prokes dan jaga imunitas.
“Tetap jaga kesehatan dan terapkan protokol kesehatan karena pandemi di Indonesia belum berakhir,” pesan Zul Elfian Umar.
Beliau juga menintipkan kepada seluruh kontingen untuk senantiasa menjaga nama Kota Solok saat berada di luar, tetap menjaga etika, kebiasaan baik dalam pertandingan maupun diluar pertandingan.
Sebelumnya Ketua Federasi, Junaidi dalam laporannya menyampaikan bahwa Kontingen bela diri kempo Indonesia Provinsi Sumatera Barat diwakili Kota Solok, Kabupaten Solok dan Kab. Tanah Datar. 
“Kontingen yang dipimpin Yuskar berjumlah 21 orang atlit dan 6 official ini akan turun di 34 nomor pertandingan,” ungkap Junaidi.
(zal)

Kami Hadir di Google News

ADVERTISEMENT

banner 120x600