Kota SawahluntoOlahragaSumatera Barat

17 Kuda Terbaik Ikuti Babak Penyisihan Kejurnas Pordasi Seri II di Sawahlunto

215
×

17 Kuda Terbaik Ikuti Babak Penyisihan Kejurnas Pordasi Seri II di Sawahlunto

Sebarkan artikel ini
Babak Penyisihan Kejurnas Pordasi Seri Ii Di Gelanggang Pacuan Kuda Kandi, Kota Sawahlunto
Babak Penyisihan Kejurnas Pordasi Seri II di Gelanggang Pacuan Kuda Kandi, Kota Sawahlunto, Sumatera Barat. (f/uni)

MJNews.id – Babak Penyisihan Seri II Kejurnas ke 57 yang diselenggarakan di gelanggang Pacuan Kuda Kandi, Kota Sawahlunto, pada Minggu 20 Agustus 2023, sukses dilaksanakan.

Babak Penyisihan tersebut dihadiri langsung Ketua Pordasi Sumatra barat yang juga Walikota Sawahlunto, Deri Asta, beserta pengurus Pordasi kota Sawahlunto.

ADVERTISEMENT

Banner Pemkab Muba

Deri Asta menyebutkan, babak Penyisihan Seri II ini diikuti Sebanyak 17 kuda-kuda terbaik yang berpacu di kelas C jarak 1.100 meter.

Lanjut Deri Asta, pelaksanaan Kejurnas Pordasi Seri II di Kota Sawahlunto yang dilaksanakan pada 30 Juli 2023 lalu sukses diselenggarakan. “Harapan yang sama tentunya semoga di Final Kejurnas Seri II yang akan dilaksanakan pada 3 September 2023 nanti juga sukses terlaksana,” harap Deri Asra.

Sementara Sekretaris Komisi Pacuan PP Pordasi Choirul Muslim menyebutkan, di kejurnas Pordasi seri II ini untuk babak Penyisihan diikuti oleh 17 kuda kuda terbaik yang berpacu di kelas C dengan jarak 1.100 Meter.

Choirul menjelaskan lebih lanjut, untuk final seri II nanti akan digelar pacuan 10 kelas yang sekaligus sebagai babak kualifikasi PON Aceh – Sumut 2024.

Di Kejurnas Pacuan Kuda Pordasi ke 57 Seri I, yang diselenggarakan pada 30 Juli 2023 lalu, Pordasi Sulawesi Utara (Sulut) sukses menyandang juara umum setelah mengumpulkan poin 56,5 pada kejurnas yang dilaksanakan di Gelanggang Kandi Kota Sawahlunto, Sumatera Barat.

(Uni)

Kami Hadir di Google News

ADVERTISEMENT