Pasaman BaratSumatera Barat

Balai Prasarana Permukiman Wilayah Sumbar Serahkan Hibah kepada Pemkab Pasbar

257
×

Balai Prasarana Permukiman Wilayah Sumbar Serahkan Hibah kepada Pemkab Pasbar

Sebarkan artikel ini
Balai Prasarana Permukiman Wilayah Sumbar Serahkan Hibah kepada Pemkab Pasbar
Balai Prasarana Permukiman Wilayah Sumbar Serahkan Hibah kepada Pemkab Pasbar. (f/kominfo)

Pasbar, Mjnews.id – Pemerintah Kabupaten Pasaman Barat (Pasbar) melakukan penandatanganan Berita Acara Serah Terima (BAST) dan Naskah Hibah Barang Milik Negara (BMN) dari Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) melalui Balai Prasarana Permukiman Wilayah Sumatera Barat (Sumbar) di Auditorium Kantor Bupati setempat, pada Kamis (6/4/2023).

Penandatanganan dilakukan oleh Bupati Hamsuardi didampingi Sekretaris Daerah Hendra Putra beserta stakeholder terkait dengan Kementerian PUPR melalui Kepala Balai Prasarana Permukiman Wilayah Sumatera Barat (BPPW Sumbar) Kusworo Darpito.

Di samping itu, dalam kesempatan tersebut juga dilakukan penyerahan BPKB mobil tanki air yang diajukan oleh Bagian Perekonomian Sekretariat Daerah Kabupaten Pasaman Barat yang akan dipergunakan oleh Perumda Air Minum Tirta Gemilang Pasaman Barat.

Bupati Hamsuardi mengucapkan terima kasih atas aset yang diserahkan kepada Pemerintah Daerah Kabupaten Pasaman Barat, karena sangat berguna dan bermanfaat bagi masyarakat seperti perbaikan Jalan Lingkuang Aua Lubuk Landua, jalan lingkungan Kantor Camat Sasak, Spam Air Minum ke Tongar Batang Lingkin dan SDN 02 Sungai Beremas di Pulau Panjang.

“Bantuan yang diberikan ini sangat berguna bagi masyarakat karena di beberapa wilayah di Pasaman Barat masih perlu perbaikan baik itu jalan, bangunan maupun ketersediaan air di beberapa daerah. Terima kasih kepada Kementerian PUPR melalui Balai Prasarana Permukiman wilayah Sumatera Barat atas bantuan yang telah diberikan, semoga ini bisa bermanfaat untuk pelayanan air minum kepada masyarakat,” ucap Hamsuardi.

Sementara itu, Kepala Balai Prasarana Permukiman wilayah Sumatera Barat (BPPW Sumbar) Kusworo Darpito mengatakan, pihaknya telah menyerahkan aset milik negara kepada Pemkab Pasaman Barat berupa Jalan Lingkuang Aua Lubuk Landua, jalan lingkungan Kantor Camat Sasak, Spam Air Minum ke Tongar Batang Lingkin dan SDN 02 Sungai Beremas di Pulau Panjang.

“Alhamdulillah sudah kita serah terima, harapan kami adalah kedepannya dapat dipelihara dengan baik dan berfungsi, sehingga bermanfaat untuk masyarakat,” harap Kusworo Darpito.

Selain itu, Kepala Balai Prasarana Permukiman wilayah Sumatera Barat (BPPW Sumbar) juga menyampaikan program yang dapat dilayaninya berupa jalan permukiman, drainase, kampus, sekolah, TPA, IPLT, RTH Lanskip Taman, pasar dan air bersih.

(wal)

Kami Hadir di Google News

ADVERTISEMENT