banner pemkab muba
Bank NagariPesisir Selatan

Lapak PKL Bantuan Bank Nagari Painan Porak-poranda Diterjang Badai

99
×

Lapak PKL Bantuan Bank Nagari Painan Porak-poranda Diterjang Badai

Sebarkan artikel ini
Lapak Pkl Bantuan Bank Nagari Painan Porak-Poranda Diterjang Badai
Tenda oranye porak-poranda setelah diterjang angin kencang. (f/rt)


Painan, Mjnews.id – Ratusan bantuan Bank Nagari Painan berupa tenda oranye untuk para pedagang kaki lima (PKL) di Objek Wisata Pantai Carocok Painan, Kabupaten Pesisir Selatan, porak-poranda diterjang badai.
Rudi, salah seorang PKL mengemukakan, kejadian angin kencang yang memporak-porandakan lapak pedagang itu, terjadi pada Rabu (6/4/2022) malam sekira pukul 23.00 WIB. 
“Angin tiba-tiba saja kencang dari arah laut, lalu menerjang  lapak-lapak yang ada di sini dan tenda dagangan kami patah-patah,” jelasnya lagi.
Ditambahkan, kurang lebih 100 tenda oranye yang sebelumnya diberi secara gratis melalui bantuan CSR Bank Nagari Painan mengalami kerusakan.
Terlihat tenda yang diterjang badai itu, dibongkar dari pasangan tiang besinya. Rudi berharap, kawasan PKL yang berada di area parkir Carocok tersebut, kembali tertata rapi dengan seragam tenda oranye.
“Tenda yang rusak itu sudah dibawa pergi, rencananya diganti. Informasi sementara begitu,” ujarnya.
Sementara, Cici salah seorang PKL lainnya mengatakan, selain tenda, gerobak tempat ia berjualan juga ikut terdampak angin kencang.
Kaca gerobaknya pecah dan tiga lusin piring yang di simpan dalam gerobak hancur berkeping-keping.
“Sudah hancur ini Pak. Gerobak saya juga tidak layak lagi untuk berjualan. Kalau piring ada sekitar tiga lusin yang pecah. Saya berharap, Pemda bisa bantu ini,” katanya.
Kepala Dinas Perdagangan dan Transmigrasi Kabupaten Pesisir Selatan, Mimi Riarti Zainul mengatakan, tenda oranye yang sebelumnya diberikan kepada PKL akan segera diperbaiki.
Saat ini, tenda tersebut sudah diangkut Bank Nagari Painan selaku pemberi bantuan. Kemungkinan bakal diperbaiki.
Disebutkan, tenda tersebut merupakan CSR Bank Nagari Painan dengan total anggaran sebesar Rp200 juta rupiah.
(rt/myd)

Kami Hadir di Google News

ADVERTISEMENT

banner 120x600