Jawa TengahTNI

Warga dan Babinsa Pasang Bronjong Serabut Kelapa Atasi Abrasi Pantai Kemiren

137
×

Warga dan Babinsa Pasang Bronjong Serabut Kelapa Atasi Abrasi Pantai Kemiren

Sebarkan artikel ini
Warga Dan Babinsa Pasang Bronjong Serabut Kelapa
Warga dan Babinsa Pasang Bronjong Serabut Kelapa. (f/ist)

MJNews.ID – Belakangan ini kondisi Pantai Kemiren Cilacap mulai tergerus oleh abrasi air laut (rob) yang menerjang sepanjang kawasan tersebut. Untuk menjaga kondisi pantai agar tetap utuh perlu adanya upaya mitigasi untuk menahan rob air laut agar tidak merusak pantai.

Terkait hal itu, Babinsa Tegalkamulyan, Koramil 01/Cilacap, Sertu Isminanto bersama warga setempat melaksanakan karya bakti guna menanggulangi abrasi air laut di Pantai Kemiren Cilacap. Salah satu upaya yang dilakukan yaitu dengan memasang bronjong serabut kelapa di sepanjang pantai yang sudah terbukti efektif menahan abrasi laut, Senin 2 Agustus 2021.

ADVERTISEMENT

Banner Pemkab Muba

Dalam kesempatan itu, Babinsa Sertu Isminanto menjelaskan bahwa dalam pelaksanaan kerja bakti pemasangan Bronjong serabut kelapa pihaknya berkerja sama dg CSR dari Pertamina, Gumregah, Mitra Bina Wijaya dan masyarakat setempat khususnya warga RW 14 Tegalasri.

“Teknisnya bronjong anyaman dari serabut kelapa ini di tanam dan di dalam di masukin pasir laut agar tidak mudah terbawa air rob, lalu dipasang di sepanjang pinggir pantai untuk menahan derasnya air laut. Kami percaya dengan adanya bronjong serabut kelapa ini benar benar mampu menahan abrasi, bila air laut sedang pasang tanahnya tidak akan akan tergerus atau terbawa ombak,” katanya.

Pemasangan Bronjong yang terbuat dari serabut kelapa ini juga dilakukan di sepanjang kawasan pesisir pantai wilayah Kelurahan Tegalkamulyan dengan tujuan untuk mencegah abrasi air laut.

“Upaya pencegahan abrasi pantai ini tak terlepas dari dukungan CSR Pertamina yang peduli pada kelestarian lingkungan. Rencana dari CSR Pertamina mendukung sebanyak 500 Bronjong serabut kelapa. Untuk saat ini yang dilaksanakan pemasangan baru 15 Bronjong utk sisanya nanti akan dipasang di pesisir laut Tapangdengklok, dan pesisir laut Kelurahan Tegalkamulyan, Kecamatan Cilacap Selatan,” tambahnya.

(Alex)

Kami Hadir di Google News

ADVERTISEMENT