banner pemkab muba
Jawa Tengah

Tempat Jual Beli Kayu Bekas di Banyumas Terbakar, Kerugian Capai Rp 100 Juta

137
×

Tempat Jual Beli Kayu Bekas di Banyumas Terbakar, Kerugian Capai Rp 100 Juta

Sebarkan artikel ini
Tempat Jual Beli Kayu Bekas di Banyumas Terbakar
Tempat Jual Beli Kayu Bekas di Banyumas Terbakar.

BANYUMAS, MJNews.ID – Peristiwa kebakaran terjadi di sebuah tempat usaha jual beli kayu bekas milik Sudar (57), tepatnya di Jalan Raya Kebocoran RT 03 RW 01, Desa Pasir Lor, Kecamatan Karanglewas, Banyumas, Jawa Tengah, Kamis 12 Agustus 2021 pagi.
“Tadi pagi usai salat subuh saya diberitahu ibu saya jika ada suara seperti pohon tumbang. Lalu sekitar pukul 05.50 WIB pagi saya mengecek asal sumber suara, ternyata saat itu ada nyala api yang terus membesar membakar kayu dan bangunan usaha saya,” terang Sudar.
Melihat api makin membesar dan membakar kayu, Sudar langsung menuju rumahnya yang berada di seberang tempat usahanya dan mengambil handphone untuk melaporkan kejadian itu ke Damkar Mako Induk Purwokerto melalui sambungan telepon 113.
Sekitar pukul 06.30 WIB, tiga unit mobil pemadam kebakaran dari Mako Induk Purwokerto dan 1 unit damkar dari Pos Kembakaran tiba di lokasi kebakaran guna memadamkan api yang terus membesar, hingga akhirnya dapat dipadamkan.
Belum diketahui secara pasti penyebab terjadinya kebakaran tersebut. Meski demikian tidak ada korban jiwa dalam peristiwa itu, sedangkan kerugian yang dialami pemilik usaha ditaksir mencapai Rp 100 juta.
(KJ)

Kami Hadir di Google News

ADVERTISEMENT

banner 120x600