Kepulauan Riau

Ikatan Keluarga Tujuh Koto Kota Batam Periode 2022-2025 Dikukuhkan

132
×

Ikatan Keluarga Tujuh Koto Kota Batam Periode 2022-2025 Dikukuhkan

Sebarkan artikel ini
Pengukuhan-Ikatan-Keluarga-Tujuh-Koto-Di-Kota-Batam
Ketua PKDP Kota Batam, H. Syahrul melantik pengurus IKTK Kota Batam periode 2022-2025. (f/tka)

Batam, Mjnews.id – Pengukuhan Ikatan Keluarga Tujuh Koto (IKTK) Kota Batam periode 2022-2025 berjalan sukses dan khidmad. Acara yang dilaksanakan di Masjid PKDP Kota Batam di Bengkong, Selasa (20/12/22) malam, terlihat penuh haru dan persaudaraan yang akrab antara satu sama lain.

Ketua PKDP Kota Batam, H. Syahhrul mengatakan organisasi IKTK ini mengurus bagian sosial kemasyarakatan mulai dari anggota sakit, meninggal dan baralek pernikahan serta kendurinya.

ADVERTISEMENT

Banner Pemkab Muba

“Pengurus dalam melaksanakan tugasnya tidak diberikan honor mereka bekerja ikhlas karena Allah SWT bukan karena pangkat dan jabatan supaya dipuji oleh manusia,” tutur anggota DPRD Kota Batam ini.

Sementara Ketua PKDP Kepulauan Riau (Kepri), H. Nurman mengajak seluruh anggota masyarakat yang terdaftar dalam IKTK untuk membantu pengurus dalam melaksanakan amanah organisasi.

“Artinya apabila diundang hadiri seruannya. Begitu pula bila diajak pengajian datanglah dan bawa keluarga anak serta menantu,” tegas putra V Hantu ini.

Ikut juga memberikan sambutan Ketua Ikatan Sumatera Barat (IKSB) Kota Batam, H. Mariot. Putra Malay V Suku ini meminta seluruh warga Sumatera Barat di Kota Batam bersatu padu menjalin persaudaraan serta meningkatkan ukhuwah Islamiyahnya.

“Hidup di rantau jauh lebih berat dari pada di kampung. Pitih ka dicari untuk anak dan isteri. Aturan organisasi harus dipenuhi,” ucap pensiunan polisi ini.

Ketua IKTK yang sudah dilantik Chandra Polta mengatakan adanya pengurus karena anggota. “Kedisiplinan dalam membagi waktu untuk organisasi dan usaha harus bisa diterapkan dalam kehidupan kita sehari hari,” ucap putra Pondok Kayu Korong V Hindu, Nagari Batu Kalang Utara, Kecamatan Padang Sago ini.

Pada sisi lain, H. Syahrul menuturkan, apabila warga 7 Koto Kota Batam kompak dan bersatu 6 kursi DPRD Kota Batam bisa diduduki.

“Kini hanya 1 kursi yang kita dapat kita kuasai,” ungkap putra Korong Padang Kabau, Nagari Koto Dalam, Kecamatan Padang Sago ini.

Hadir dalam pelantikan ini dari kampung Drs. H. Amiruddin, MA Tk. Majolelo dan Ketua Yayasan Fi Sabilillah Sumbar, Hj. Suarni Alif, SH serta Pengurus PKDP Kabupaten Karimun, Abd. Afwi.

(Tka)

Kami Hadir di Google News

ADVERTISEMENT