banner pemkab muba
Pendidikan

Rektor Unbrah Lantik 125 Lulusan Empat Fakultas

484
×

Rektor Unbrah Lantik 125 Lulusan Empat Fakultas

Sebarkan artikel ini
Wisuda Sarjana Kedokteran Universitas Baiturrahmah Padang
Wisuda Sarjana Kedokteran Universitas Baiturrahmah Padang. (f/ist)

Mjnews.id – Rektor Universitas Baiturrahmah (Unbrah), Prof. Dr. Ir. Musliar Kasim, M.S melantik sebanyak 125 lulusan sarjana dan dokter serta dokter gigi dari empat fakultas pada Sabtu 15 Juli 2023, dalam Rapat Senat Terbuka Wisuda 86 di Auditorium Kampus Aie Pacah.

Pada pelantikan tersebut, sebanyak 45 Lulusan dari Prodi Manajemen dengan gelar SE, sebanyak 34 lulusan merupakan dokter gigi, 19 Dokter, dan 16 S.Ked serta 10 S.KM dan satu mahasiswa Administrasi Rumah Sakit (ARS) dengan S.Kes. Total alumni Unbrah hingga wisuda 86 ini sebanyak 14.562 orang.

Dalam sambutannya, Rektor Unbrah menyampaikan beragam prestasi dan capaian seperti raihan RSGM sebagai rumah sakit pendidikan yang terakreditasi paripurna, prestasi mahasiswa seperti lomba poster se Sumbar dari mahasiswa FIKES, mahasiswa yang diikutsertakan dalam kegiatan LATSITARDANUS 2023, mahasiswa yang merupakan Duta Genre Padang dan Agam dari FIKES, serta capaian Kelulusan 90 persen UKMPPD dari FK untuk firstaker.

Bukan hanya itu Rektor juga menyebutkan bahwa Prof, Dr. apt Amri Bakhtiar, M.DESS karyanya telah dipantenkan untuk menjadi bahan tinta Pemilu 2024. Kemudian salah satu dosen Farmasi Klinis mendapat kesempatan riset kolaborasi dengan Peneliti Prancis dan Austria.

Wisudawan Sarjana Kedokteran Unbrah Bersama Orang Tua
Wisudawan Sarjana Kedokteran Unbrah Bersama Orang Tua. (F/Ist)

Capaian ini juga disempurnakan dengan raihan Unbrah sebagai kampus keempat terbaik di Sumbar versi Unirank.

Senada itu Kepala LLDikti X Afdalisma melalui perwakilannya Adelia Pramitasari mengatakan bahwa dengan dilantiknya lulusan Unbrah dalam wisuda membuktikan kampus terus berkomitmen dalam mencetak sumber daya manusia berkualitas dan unggul.

Kegiatan ini juga dihadiri oleh Wakil Bupati Padang Pariaman, Direktur RS Achmad Muchtar dan orang tua wisudawan.

(*/eds)

Kami Hadir di Google News

ADVERTISEMENT

banner 120x600