Kabupaten DharmasrayaSumatera Barat

Koramil 03 dan Brimob Dharmasraya Patroli Bersama di Pulau Punjung, Ini Tujuannya

171
×

Koramil 03 dan Brimob Dharmasraya Patroli Bersama di Pulau Punjung, Ini Tujuannya

Sebarkan artikel ini
Koramil 03 Dan Brimob Dharmasraya Patroli Bersama Di Pulau Punjung
Koramil 03 dan Brimob Dharmasraya Patroli Bersama di Pulau Punjung. (f/ist)

Mjnews.id – Untuk keamanan, Anggota Koramil 03 Pulau Punjung bersama Anggota Satuan Brimob Dharmasraya, Polda Sumbar, melalukan patroli bersama ke tempat vital di antaranya di Pasar Pulau Punjung dan Kantor Wali Nagari di Kecamatan Pulau Punjung, pada Jumat (22/12/2023), untuk meningkatkan serginitas antara TNI dan Polri.

Hal tersebut disampaikan Danramil 03/PP, Mayor CZI Sarinto melalui Bhakti TNI Koramil 03/PP, Pelda Joko Sumarno yang ditemui awak media, di Koramil 03 Pulau Punjung.

ADVERTISEMENT

Banner Pemkab Muba

Pelda Joko Sumarno mengatakan, Kami dari 4 orang anggota Koramil 03 Pulau Punjung dan 8 orang Anggota Satuan Brimob Dharmasraya Polda Sumbar, melakukan patroli keamanan bersama di wilayah Kecamatan Pulau Punjung di antara ke Kantor Wali Nagari dan Pasar Pulau Punjung karena pada hari pasar. Maka dari itu, kami bersama sama mengunjungi pasar tersebut untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat yang sedang berkunjung ke pasar pulau punjung

Tujuannya adalah meningkatkan sinergitas antara TNI dan Polri, kemudian meningkatkan keamanan wilayah dalam waktu menjelang pelaksanaan Pemilu Pileg dan Pilpres mendatang, kemudian menjalin silaturahmi yang baik dengan masyarakat antara TNI dan Polri.

“Kita berharap semoga keamanan dan ketertiban tetap terjalin,” ucap Pelda Joko Sumarno.

Kami Hadir di Google News

ADVERTISEMENT