banner pemkab muba
Kabupaten SijunjungKPUSumatera Barat

KPU Sijunjung Adakan Pagelaran Seni dan Budaya di Pujasera Logas

241
×

KPU Sijunjung Adakan Pagelaran Seni dan Budaya di Pujasera Logas

Sebarkan artikel ini
Kpu Sijunjung Adakan Pagelaran Seni Dan Budaya Di Pujasera Logas
KPU Sijunjung Adakan Pagelaran Seni dan Budaya di Pujasera Logas. (f/dicko)

Mjnews.id – Jelang Pemilihan Umum (Pemilu) 2024, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sijunjung adakan pagelaran seni dan budaya dalam rangka sosialisasi pelaksanaan tahapan kampanye Pemilihan Umum (Pemilu) serentak tahun 2024. Kegiatan itu diadakan di Pujasera Logas Muaro Sijunjung, Minggu (24/12/2023).

Hadir Kepala Kesbangpol dan Linmas, Sukardi, Anggota KPU Sijunjung, Bayu Agung Perdana, Ria Meilani dan Susila Andika, Koordiv Hukum, Pencegahan, Partisipasi Masyarakat dan Humas Bawaslu Sijunjung, Heru Rahmat Julisa.

Ketua KPU Sijunjung, Dori Kurniadi menyebut sosialisasi Pemilu 2024 lewat pagelaran seni budaya dinilai sangat efektif bagi masyarakat Sijunjung karena pesannya lebih mudah diterima.

“Masyarakat kita lebih menikmati sajian pesan yang bersifat hiburan, semisal seni dan budaya. Dengan sosialisasi ini, kami berharap masyarakat semakin sadar untuk ikut serta menyukseskan Pemilu,” ujarnya.

Dori menuturkan, seni dan budaya itu diikuti dengan estimasi peserta sebanyak 200 orang. “Mudah-mudahan acara ini berjalan sukses dan meriah, dan pesan yang ditampilkan lewat pentas seni dan budaya dapat diterima dengan baik,” tuturnya.

Selain itu, Ia mengatakan kegiatan tersebut dilaksanakan sebagai salah satu upaya untuk mensukseskan Pemilu 2024.

Menurut Ketua KPU, sukses pemilu salah satunya dilihat dari ketertiban masyarakat.

“Setiap tahapan kita melibatkan partisipasi masyarakat. Upaya yang sudah dilakukan KPU seperti, mulai dari mengawali proses Kirap Pemilu 2024,” jelasnya.

Ia berharap Pemilu 2024, partisipasi pemilih di Kabupaten Sijunjung meningkat.

Kemudian disebut Dori, saat ini pihaknya membuka perekrutan Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KKPS). Dari total 362 TPS dibutuhkan sekitar 5.334 orang petugas KPPS.

“Sampai hari ini sudah ada mendaftar sekitar 5.765 orang. Ini tentu sudah melebihi jumlah yang dibutuhkan, namun yang mencukupi kuota tujuh orang per TPS baru 60 persen. Kemudian untuk linmas dibutuhkan dua orang per TPS,” tukasnya.

Kegiatan itu menghadirkan berbagai stakeholder terkait. Selain itu, diikuti oleh PPK dan Sekretariat PPK se-Kabupaten Sijunjung. Kemudian, partai politik peserta pemilu, ormas dan pemilih pemula (milenial) dan pemilih lansia.

Kami Hadir di Google News

ADVERTISEMENT

banner 120x600