BeritaSolok SelatanSumatera Barat

Bupati Solok Selatan Sampaikan Aspirasi Perbaikan Jalan Nasional di Air Dingin Solok

60
×

Bupati Solok Selatan Sampaikan Aspirasi Perbaikan Jalan Nasional di Air Dingin Solok

Sebarkan artikel ini
Gubernur Sumbar, Mahyeldi Safari Ramadan Di Masjid Jami' Al-Mukhlisin Mudiak Lawe, Nagari Sako Utara Pasir Talang, Kecamatan Sungai Pagu, Solsel
Gubernur Sumbar, Mahyeldi Safari Ramadan di Masjid Jami' Al-Mukhlisin Mudiak Lawe, Nagari Sako Utara Pasir Talang, Kecamatan Sungai Pagu, Solsel. (f/pemkab)

Mjnews.id – Bupati Solok Selatan, H Khairunas beserta jajaran sambut kedatangan Tim Safari Ramadan (TSR) Provinsi Sumatera Barat di Masjid Jami’ Al-Mukhlisin Mudiak Lawe, Nagari Sako Utara Pasir Talang, Kecamatan Sungai Pagu, Solsel, Senin 18 Maret 2024.

TSR Provinsi dipimpin langsung oleh Gubernur Sumbar, H. Mahyeldi Ansharullah beserta jajaran dan Anggota DPRD Provinsi Sumatera Barat, H. Nurfirmanwansyah.

ADVERTISEMENT

Banner Pemkab Muba

Dalam kesempatan ini, Bupati Khairunas menyampaikan aspirasi masyarakat terkait jalan rusak di Nagari Aia Dingin Alahan Panjang, Kabupaten Solok yang sedang viral di media sosial.

“Jalan penghubung ke Solsel rusak parah, di Air Dingin, Solok, bahkan sudah viral namun belum juga ada perhatian dari pemerintah pusat atau provinsi,” kata Khairunas.

Bupati Khairunas berharap agar Gubernur dapat menjembatani pembenahan jalan ini.

Sementara Gubernur Sumbar, H Mahyeldi Ansharullah langsung merespon pernyataan Bupati Solsel H Khairunas terkait rusaknya jalan nasional menuju Solsel itu.

“Adapun keluhan dari masyarakat Solok Selatan terkait jalan nasional di Alahan Panjang, usai Safari hari ini, besok pagi kami beserta rombongan akan meninjau lokasi jalan rusak yang menjadi problem bagi warga Solok Selatan,” ujar Mahyeldi.

Dalam kesempatan ini, Mahyeldi juga mengapresiasi program unggulan Pemerintah Kabupaten Solok Selatan yaitu Satu Jorong Satu Rumah Tahfiz.

Karena, menurut Mahyeldi, program ini sejalan dengan visi misi Pemprov Sumbar yaitu menyiapkan generasi masa depan yang beriman dan berilmu pengetahuan melalui pendidikan.

Safari ke Masjid Jami’ Al-Mukhlisin Mudiak Lawe ini, Pemerintah Provinsi Sumbar menyerahkan bantuan hibah masjid sebesar 50 juta, bantuan Bank Nagari, bantuan OPD terkait.

(heru)

Kami Hadir di Google News

ADVERTISEMENT