Kota PayakumbuhSumatera Barat

Audiensi, Pj Walikota Rida Ananda Apresiasi PMI Kota Payakumbuh

187
×

Audiensi, Pj Walikota Rida Ananda Apresiasi PMI Kota Payakumbuh

Sebarkan artikel ini
Pmi Kota Payakumbuh Audiensi Dengan Pj Walikota Rida Ananda
PMI Kota Payakumbuh audiensi dengan Pj Walikota Rida Ananda. (f/humas)

Mjnews.id – Penjabat (Pj) Walikota Payakumbuh, Rida Ananda, menerima kunjungan dari Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Payakumbuh di ruang kerjanya pada Selasa, 8 Agustus 2023 pagi.

Kunjungan ini dilakukan sebagai upaya bersilaturahim sekaligus untuk melakukan audiensi dengan Pj. Walikota terkait pengukuhan pengurus PMI Kota Payakumbuh untuk masa bakti 2023-2028.

ADVERTISEMENT

Banner Pemkab Muba

Selama pertemuan, Pj. Walikota menyampaikan apresiasi besar terhadap peran PMI dalam membantu kemanusiaan, terutama dalam hal penyediaan stok darah yang dibutuhkan, seperti dalam rumah sakit. Pemerintah daerah siap mendukung kegiatan PMI Kota Payakumbuh dan mengapresiasi kontribusinya dalam bidang kemanusiaan.

Rida Ananda juga menekankan pentingnya sinergi antara Pemko Payakumbuh dan PMI dalam membangun kota. Dia mengatakan bahwa PMI adalah kegiatan sosial yang perlu di-backup, terutama karena tujuannya untuk kemanusiaan. Sinergi, komunikasi, dan koordinasi antara pemerintah dan PMI harus tetap kuat dan berkelanjutan.

Dalam kesempatan yang sama, kepala bidang humas dan hubungan antar lembaga PMI Kota Payakumbuh terpilih, Rudi Arnel, menjelaskan bahwa PMI adalah organisasi independen yang membantu pemerintah dalam bidang kemanusiaan melalui kesiapsiagaan layanan kesehatan dan donor darah sukarela.

Rudi juga melaporkan bahwa pengurus PMI Kota Payakumbuh periode sebelumnya akan berakhir, dan pembentukan pengurus baru sudah selesai dilakukan. Pengurus baru untuk periode 2023-2028 akan dikukuhkan pada tanggal 14 Agustus 2023. Pj. Walikota akan memfasilitasi pengukuhan ini berdasarkan audiensi yang telah dilakukan.

Dalam acara pengukuhan, PMI Kota Payakumbuh juga akan mengadakan penggalangan donor darah di aula Ngalau Indah lantai III kantor walikota Payakumbuh. Masyarakat diharapkan untuk hadir pada tanggal 14 Agustus 2023 untuk mendukung acara ini dan berkontribusi dalam menyelamatkan kehidupan orang lain melalui donor darah.

(hms)

Kami Hadir di Google News

ADVERTISEMENT