Pasaman BaratSumatera Barat

Pimpinan DPRD Pasbar Terima Kunjungan Petinggi Kodam I Bukit Barisan

232
×

Pimpinan DPRD Pasbar Terima Kunjungan Petinggi Kodam I Bukit Barisan

Sebarkan artikel ini
InShot 20220220 082106701

PASBAR,MJNEWS.ID- Ketua DPRD, Erianto bersama Wakil Ketua , Endra Yama Putra. S. Pi dan Daliyus. K ,  menerima kunjungan dari Mayor Sembiring dari Bukit I Barisan (Medan) dalam rangka silaturahmi dan audiensi guna menambah keilmuan serta wawasan, Sabtu  (19/02/2022).

Dalam Silaturahmi Wakil Ketua Endra Yama putra.S.Pi,  menyampaikan ucapan terima kasih telah diberkenan bertemu perwakilan rakyat yang ada di DPRD  Pasaman Barat untuk bertukar pikiran dan penyambung lidah dengan mengusung tema Sinergi TNI bersama DPRD Kabupaten Pasaman Barat dalam membangun daerah Kabupaten Pasaman Barat Kedepan nya

Wakil Ketua DPRD Kabupaten Pasaman Barat, Endra Yama putra. S. Pi, menjelaskan Pandemi Covid-19 merupakan masalah global. Tentunya dalam penganan covid-19 ini menuai pro dan kontra sehingga masukan-masukan dari beberapa pihak menjadi pertimbangan dan hal-hal yang bersifat urgent dalam penanggulangan covid-19 akan disuarakan.

“Penanganan Pandemi Covid-19, pemerintah Kabupaten Pasaman Barat dari tahun 2020 maksimal menganggarkan untuk penanggulangan Covid-19,” katanya

Pemerintah daerah mengurangi kegiatan-kegiatan seremonial sehingga penanganan Covid-19 di Kabupaten Pasaman Barat bisa berjalan maksimal dan menyentuh pada masyarakat. 

“Tentu saja kita menuntut kepada pemerintah pusat yang membuat kebijakan untuk dapat bersikap adil jangan sampai masyarakat mendapatkan ketidakadilan atas keputusan dan kebijakan dari pemerintah pusat terutama masalah pelarangan dalam beribadah bagi umat beragama,” ujarnya.

Kegiatan-kegiatan yang sifatnya pembangunan di alihkan untuk penanggulangan Covid-19 seperti BLT, penanganan pembiayaan untuk rumah sakit.Laporan pertanggung jawaban penggunaan anggaran yang di awasi oleh Inspektorat, BPK dan instansi terkait lainnya termasuk LSM, mahasiswa serta masyarakat sehingga apabila adanya penyelewengan anggaran akan berhadapan dengan aparat hukum.(Ded)

Kami Hadir di Google News

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT


ADVERTISEMENT