Padang PanjangSumatera Barat

Sekdako Padang Panjang: Banyak Prestasi dan Capaian Selama Duet Kepemimpinan Fadly-Asrul

137
×

Sekdako Padang Panjang: Banyak Prestasi dan Capaian Selama Duet Kepemimpinan Fadly-Asrul

Sebarkan artikel ini
Sedako Padang Panjang, Sonny Budaya Putra Saat Malam Perpisahan Fadly Amran - Asrul
Sedako Padang Panjang, Sonny Budaya Putra saat Malam Perpisahan Fadly Amran - Asrul, Minggu (8/10/2023) malam, di Aula Mifan Waterpark. (f/kominfo)

MJNEWS.ID – Sekretaris Daerah Kota (Sekdako), Sonny Budaya Putra, menyampaikan, selama duet kepemimpinan Wali Kota, H. Fadly Amran Datuak Paduko Malano dan Wakil Wali Kota, Asrul sudah banyak prestasi dan capaian program yang diwujudkan.

“Waktu begitu cepat berlalu. Lima tahun sudah berlalu. Banyak prestasi dan capaian yang telah diperoleh di bawah kepemimpinan Wako Fadly Amran dan Wawako Asrul. Prestasi yang diraih tersebut, membuat Kota Padang Panjang bisa berdiri sejajar dengan kota-kota lainnya di Indonesia,” sebut Sonny saat menyampaikan sambutan dalam Malam Perpisahan Fadly-Asrul, Minggu (8/10/2023) malam, di Aula Mifan Waterpark.

ADVERTISEMENT

Banner Pemkab Muba

Mewakili seluruh jajaran Pemko, Sonny menyampaikan apresiasi, terima kasih dan rasa bangga kepada Wako Fadly dan Wawako Asrul yang telah memimpin, membimbing dan telah banyak memberikan nilai-nilai yang kuat dan fondasi bagi segenap jajaran Pemko. Hal ini, menurutnya, merupakan kewajiban untuk terus melanjutkan dan melaksanakan apa yang telah ditinggalkan.

“Setiap masa ada orangnya, setiap orang ada masanya. Bapak Wali Kota dan Wakil Wali Kota telah banyak memberikan warna yang baik kepada kami. Semoga semua itu menjadi amal ibadah bagi Bapak berdua dan keluarga. Karena sebaik-baiknya manusia adalah yang bermanfaat bagi orang lain,” tuturnya.

Malam perpisahan purnatugas ini, lanjut Sonny, juga merupakan momen yang terpenting sebagai bentuk ucapan terima kasih atas dedikasi dan sumbangsih yang telah diberikan Fadly-Asrul selama lima tahun menjabat sebagai pimpinan daerah di Kota Serambi Mekkah ini.

“Kami menyampaikan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh pihak yang telah terlibat dan berpartisipasi dalam menyukseskan acara malam perpisahan ini,” ucapnya.

(arb)

Kami Hadir di Google News

ADVERTISEMENT