banner pemkab muba
Pasaman BaratOlahragaSumatera Barat

Bupati Pasbar Buka Tournament Volleyball Kapa Timur Cup 1

205
×

Bupati Pasbar Buka Tournament Volleyball Kapa Timur Cup 1

Sebarkan artikel ini
Tournament Volleyball Kapa Timur Cup 1
Tournament Volleyball Kapa Timur Cup 1. (f/kominfo)

Mjnews.id – Bupati Pasaman Barat (Pasbar), Hamsuardi membuka secara resmi Tournament Volleyball Kapa Timur Cup 1 Antar Kejorongan se-Kabupaten Pasaman Barat di lapangan IPPM Kapa Timur, Kecamatan Luhak Nan Duo, Rabu (26/7/2023) sore. Pertandingan perdana tim Jambak Lingkuang Aua melawan GMK TS Rimbo Binuang.

Bupati Hamsuardi saat membuka kegiatan tersebut mengucapkan terima kasih kepada panitia pelaksana, yang sudah melaksanakan turnamen itu. Ia juga mengucapkan terima kasih kepada mahasiswa KKN Terpadu Unand yang membantu kegiatan tersebut.

“Atas kekompakan panitia, masyarakat dan mahasiswa KKN, alhamdulillah kegiatan ini bisa kita laksanakan. Terima kasih juga kepada bapak wali nagari yang sudah menggeliatkan dunia olahraga baik di tingkat nagari maupun tingkat kejorongan. Kami berharap kekompakan ini selalu terjaga hingga berakhirnya kegiatan turnamen kita,” ucapnya.

Kapa ini tambahnya, dikenal merupakan tempat lahirnya pemain voli ternama sejak dahulu. Untuk mengembalikan semangat tersebut, ia menghimbau masyarakat dan pemuda Kapa membangun lapangan voli terbaik yang akan didukung oleh Pemda Pasbar.

Sementara Wali Nagari Kapa Nofrizon menyebutkan, pemerintahan Nagari Kapa mendukung kegiatan kepemudaan terutama di bidang olahraga. Ia juga meminta pemuda Kapa berkoordinasi dengan tokoh masyarakat agar mempertahankan terselenggaranya kegiatan itu setiap tahunnya.

Selain itu, Pucuk Adat Mamanda H. Alman Gampo Alam menghimbau agar para pemain bertanding dengan sportif dan menjaga keamanan. Sebab olahraga bukan pemecah belah tapi mempersatukan semua kalangan, menjalin silaturahmi serta mempererat rasa persatuan dan kesatuan.

Di akhir kegiatan, Bupati Hamsuardi bersama stakeholder terkait melakukan servis bola pertama dan menyerahkan bantuan dua buah bola voli juga bantuan hadiah sebesar 6.000.000 rupiah. Selain itu, Wali Nagari Kapa Nofrizon juga memberikan bantuan sebesar 3.000.000 rupiah.

(wal)

Kami Hadir di Google News

ADVERTISEMENT

banner 120x600