Kabupaten SolokSumatera Barat

Unik! Pemkab Solok Laksanakan Upacara HUT RI ke-78 di Tengah Danau Singkarak

230
×

Unik! Pemkab Solok Laksanakan Upacara HUT RI ke-78 di Tengah Danau Singkarak

Sebarkan artikel ini
Pemkab Solok Laksanakan Upacara Hut Ri Ke-78 Di Tengah Danau Singkarak
Pemkab Solok Laksanakan Upacara HUT RI ke-78 di Tengah Danau Singkarak, Kamis (17/8/2023). (f/kominfo)

Mjnews.id – Pemerintah Kabupaten Solok melaksanakan upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia ke-78 dengan cara yang unik dan pertama kali di Pulau Sumatera, yaitu di tengah Danau Singkarak. Upacara ini dihadiri oleh Bupati Solok, Capt. H. Epyardi Asda Dt Sutan Majo Lelo, dan para pejabat serta warga setempat pada Kamis (17/08/2023).

Upacara ini memiliki makna khusus karena satu tahun sebelumnya, Bendera Merah Putih telah dikibarkan di puncak Gunung Talang pada tanggal 17 Agustus 2022. Untuk tahun ini, Pemerintah Kabupaten Solok memutuskan untuk menggelar upacara peringatan HUT RI ke-78 di tengah Danau Singkarak. Hal ini merupakan pertama kalinya di Pulau Sumatera dan mungkin juga pertama kalinya dilakukan di seluruh Indonesia.

ADVERTISEMENT

Banner Pemkab Muba

Pada peringatan HUT RI kali ini, Bupati Solok beserta jajaran Forkopimda memeriahkan acara dengan menggunakan jetski dan mengibarkan bendera Merah Putih di tengah Danau Singkarak. Acara ini juga dilanjutkan dengan lomba balap perahu dayung sebagai bagian dari rangkaian perayaan.

Dalam pidatonya sebagai inspektur upacara, Bupati Epyardi Asda menyampaikan rasa terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung upacara tersebut. Ia mengingatkan bahwa merebut kemerdekaan bukanlah hal yang mudah, begitu juga dengan mengisi kemerdekaan dengan makna dan nilai-nilai yang benar.

Ia mengajak semua generasi penerus untuk meneruskan perjuangan para pahlawan dengan menjalankan profesi masing-masing.

Bupati juga menyampaikan rasa bangganya menjadi kepala daerah di Kabupaten Solok dan berkomitmen bersama jajaran pemerintah dan Forkopimda untuk terus memajukan bangsa dan negara.

Acara diakhiri dengan penganugerahan tanda kehormatan Satyalancana Karya Satya kepada pegawai pemerintah yang telah mengabdi selama 30 tahun, 20 tahun, dan 10 tahun.

Selain itu, juga dilakukan penyerahan penghargaan kepada tenaga kesehatan teladan serta penyerahan jaminan kesehatan dari BPJS Kesehatan yakni uang sejumlah Rp42.000.000,00 kepada 6 penerima.

Dalam wawancara, Bupati Solok menyampaikan bahwa upacara ini dilakukan di tengah Danau Singkarak untuk memperlihatkan keindahan alam Kabupaten Solok yang memiliki pesona lima danau, Gunung Talang, dan alam perbukitan yang indah. Meskipun acara ini terbilang ekstrem dengan perayaan di tengah danau, Bupati mengakui bahwa hal tersebut tidak bisa dibandingkan dengan perjuangan para pahlawan yang lebih dahulu.

Tampak hadir, Forkopimda, Pimpinan DPRD, Sekretaris Daerah, Para Asisten Bupati, Para Staf Ahli Bupati, Anggota DPRD Kab. Solok, Kepala OPD, Kepala BUMN dan BUMD, Ketua Organisasi Wanita Se-Kabupaten Solok,Camat dan wali Nagari, Organisasi Masyarakat , Kepala SD dan SMP, ASN dan THL Se-Kabupaten Solok Lingkup Pemerintah, Tokoh-tokoh Masyarakat serta Pejuang Veteran di Kabupaten Solok.

(sis)

Kami Hadir di Google News

ADVERTISEMENT