banner pemkab muba
Kabupaten SijunjungSumatera Barat

Sekelumit Kisah Mahasiswa KKN PPM Unand “Maggot Maggot Yes” di Nagari Palaluar Sijunjung

438
×

Sekelumit Kisah Mahasiswa KKN PPM Unand “Maggot Maggot Yes” di Nagari Palaluar Sijunjung

Sebarkan artikel ini
Mahasiswa KK Unand di Nagari Palaluar perkenalkan hukum sejak dini Mahasiswa KK Unand di Nagari Palaluar, Kecamatan Koto VII, Kabupaten Sijunjung perkenalkan hukum sejak dini kepada murid SD
Mahasiswa KK Unand di Nagari Palaluar perkenalkan hukum sejak dini Mahasiswa KK Unand di Nagari Palaluar, Kecamatan Koto VII, Kabupaten Sijunjung perkenalkan hukum sejak dini kepada murid SD. (f/instagram @diarykknpalaluar)

Minggu Kelima

Masuk ke minggu kelima, minggu terakhir kami mengabdi di Palaluar. Kami melaksanakan proker besar yaitu “Budidaya Maggot”. Proker ini terbilang sukses karena masyarakat Palaluar sangat tertarik dengan budidaya ini. Di sini kami menjelaskan bahwa maggot merupakan ulat yang berasal dari belatung spesial “belatung bukan sembarang belatung”. Kami juga menerangkan dengan lebih rinci apa itu maggot, bagaimana berkembang biaknya, dan bagaimana cara membudidayakannya.

Proker ini merupakan proker penutup dari kegiatan KKN kami. Untuk detail dari kegiatan KKN-PPM Nagari Palaluar yang lain, bisa dilihat di akun instagran @diarykknpalaluar.

Banyak sekali keseruan yang terjadi selama kegiatan KKN-PPM. Keseruan tersebut tidak bisa rasanya untuk digambarkan karena memang harus dirasakan sendiri secara langsung. Banyak sekali cerita, canda, tawa, dan tangis selama mengabdi di Nagari Palaluar. Saya yang dulunya malas sekali berangkat KKN tidak menyangka akan bilang rindu. Masih terbayang dengan jelas bagaimana suka dukanya kala itu.

Bahkan sehari setelah berakhirnya KKN, jujur saya merasa hampa karena biasanya langsung ada agenda kegiatan yang akan dilakukan bersama teman-teman. Tidak ada lagi antri mandi, antri menyetrika baju, ganti-gantian menyuci dan menyapu, tidak ada lagi piket ke kantor wali, dan mungkin juga tidak akan ada kesempatan bagi kami untuk konvoi motor lagi.

KKN itu seru dan memang sesedih itu rasanya saat kegiatan itu usai. Awalnya saya sedikit malu untuk mengakuinya karena saya pikir hanya saya yang merasakan itu. Ternyata oh ternyata, teman-teman yang lain juga merasakan hal yang sama. Kami pun jadi sering video call ataupun sekedar bertemu saat makan siang di kampus.

Terkadang kami juga ada sesekali pergi ngumpul di kafe ala anak-anak muda seusia kami. Pengalaman KKN-PPM Unand ini tentunya tidak akan saya lupakan. Saya tidak akan lupa saya juga punya keluarga yang cukup besar berisikan 25 orang yang dulunya asing, kini malah asing karena tidak berkegiatan bersama lagi.

Terimakasih KKN Nagari Palaluar 2022 “Maggot Maggot Yes”.

Penulis Alfitri Fortuna Fiandra, Mahasiswa Departemen Ilmu Komunikasi, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik

(***)

Kami Hadir di Google News

ADVERTISEMENT

banner 120x600