ParlemenLimapuluh KotaPolitikSumatera Barat

Hj Aida Optimis Partai Demokrat Rebut Dua Kursi di Dapil V pada Pemilu 2024

543
×

Hj Aida Optimis Partai Demokrat Rebut Dua Kursi di Dapil V pada Pemilu 2024

Sebarkan artikel ini
Hj. Aida
Anggota DPRD Sumbar, Hj. Aida. (f/yusra akbar)

Payakumbuh, Mjnews.id – Anggota DPRD Provinsi Sumatera Barat dari Daerah Pemilihan (Dapil) V (Kota Payakumbuh dan Kabupaten Lima Puluh Kota), Hj Aida sangat optimis bakal merebut kembali kejayaan Partai Demokrat yang mirip berlambang Mercy pada perhelatan demokrasi pada pemilu 2024 mendatang.

Hal itu Hj. Aida sampaikan seiring dengan majunya Sastri Andiko Datuak Putiah ke tingkat DPRD Provinsi Sumatera Barat. Tentu ketokohan dan figur beliau di dapil yang bersangkutan sangat tidak diragukan lagi. “Apalagi saat ini beliau menjabat sebagai anggota DPRD tiga periode dari Fraksi Demokrat,” kata BAPILUDA DPD Partai Demokrat itu, Jumat (25/11/2022) malam. 

ADVERTISEMENT

Banner Pemkab Muba

Dikatakan Hj. Aida, dengan sudah mendaftarnya Sastri Andiko ke Provinsi Sumbar, tentu hal ini sangat menambah stamina dan kita ingin bagi kawan-kawan yang lain yang sudah tiga periode tetap maju ke provinsi pada pemilu 2024 nanti.

“Saya juga berharap agar bapak Wendi Chandra, Wakil Ketua DPRD 50 Kota juga ikut maju ke Provinsi Sumbar, untuk lebih bergairahnya pesta demokrasi dan percaturan politik nantinya di Dapil V,” ujar Hj. Aida.

Ditambahkan Hj.Aida, bagi kawan-kawan yang ada di dapil satu sampai delapan, sesuai petunjuk Bapilu pusat, bahwasanya bagi yang telah tiga periode wajib maju untuk tingkat lebih tinggi, bagi kader di DPRD kota dan kabupaten yang sudah tiga periode tetap maju ke Provinsi Sumbar dan naik tingkatan bagi yang telah tiga periode DPRD provinsi harus maju nantinya ke DPR-RI.

“Partai Demokrat merupakan partai yang Demokratis tentu kader dan seluruh kader harus siap melaksanakan arahan dan intruksi DPP partai Demokrat,” tutup mantan anggota DPRD Kabupaten Lima Puluh Kota itu.

Sebelumnya diberitakan bahwa Sastri Andiko datuak Putiah mengaku siap bertarung pada Pemilihan Legislatif atau Pileg 2024 mendatang dan dirinya juga memiliki tekad maju dalam Pileg 2024 ke tingkat Provinsi Sumatra Barat, untuk membuat perubahan di kampung halaman,” ujar anggota tiga periode Kabupaten Lima Puluh Kota dari fraksi Demokrat itu.

Partai berlambang bintang mercy besutan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) itu terus membuka peluang dan menjaring pemuda dan pemudi untuk berpartisipasi mendaftarkan diri sebagai bakal calon legislatif (bacaleg) mulai dari tingkat DPRD kabupaten/ Kota, DPRD Provinsi dan DPR-RI.

Anggota DPRD Kabupaten Limapuluh Kota, Sastri Andiko yang juga telah menjadi tiga periode anggota Dewan dari Fraksi Demokrat bakal maju sebagai calon legislatif di tingkat Provinsi Sumatera Barat dengan Dapil Lima meliputi Kota Payakumbuh dan Kabupaten Limapuluh Kota.

Sebelumnya Sastri Andiko Datuak Putiah, sudah mengambil formulir pendaftaran di Kantor DPD Demokrat Sumbar yang beralamat di Ulak Karang, Kota Padang.

Kepada wartawan, Jumat (11/11/2022) pagi, Sastri Andiko membenarkan bahwa dirinya sudah mengambil formulir untuk mendaftar maju sebagai calon legislatif tingkat Provinsi dari partai Demokrat dapil Sumbar Lima.

Dikatakan Sastri Andiko Datuak Putiah, dirinya siap maju pada pemilu 2024 mendatang sebagai calon Legislatif tingkat Provinsi Sumbar dan ia juga menyampaikan bahwa ingin memberikan kontribusi yang lebih tinggi lagi terhadap masyarakat banyak terkhusus kampung halaman saya.

Lebih lanjut Sastri Andiko sampaikan bahwa komitmen yang kuat harus menjadi modal bagi kalangan Caleg ketika memutuskan untuk terjun pada kancah politik perwakilan.

“Selain itu, kapasitas politik yang kuat juga diperlukan untuk terjun ke dunia politik serta juga mulai membekali diri dengan kemampuan teknis dalam menjalankan peran dan fungsi sebagai anggota legislatif,” tutup Sastri Andiko Datuak Putiah.

(Yud)

Kami Hadir di Google News

ADVERTISEMENT